Berita  

Zulhas Tepis Kabar Bertemu Jokowi Bahas Reshuffle

Jakarta: Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) disebut bertemu Presiden Joko Widodo bahas perombakan kabinet. Namun, Wakil Ketua MPR itu membantah pertemuan yang dikabarkan berlangsung pada 4 Februari 2022.
 
“Tidak benar,” kata Zulhas saat dihubungi, Senin, 7 Maret 2022.
 
Wakil Ketua Umum (Waketum) PAN Viva Yoga Mauladi menambahkan pimpinannya tengah sibuk melakukan konsolidasi partai di daerah. Sehingga, tidak ada pertemuan antara Jokowi dengan Zulhas dalam beberapa waktu terakhir. 

Bagaimana tanggapan kamu mengenai artikel ini?

“Ketua umum road show konsolidasi kader dan pemantapan persiapan pemilu di Jawa Tengah. Keliling ke seluruh kabupaten/kota untuk bertemu dengan basis konstituen dan pengurus partai,” kata Viva.
 
Baca: Survei Jadi Alasan PAN Dukung Penundaan Pemilu 2024
 
Dia menegaskan kembali komitmen PAN bergabung dengan koalisi Indonesia Maju bukan untuk mengejar posisi menteri. Namun, membantu pemerintah menghadapi pandemi covid-19.
 
“PAN tetap konsisten dan berkomitmen untuk membantu pemerintahan Presiden Jokowi dalam mempercepat pemulihan ekonomi nasional dan pemenuhan kebutuhan kesehatan rakyat,” ujar dia.
 
Sebelumnya, isu perombakan kabinet kembali berembus usai Jokowi bertemu Zulkifli pada 4 Februari 2022. Namun, pembahasan belum menyasar posisi yang akan diperoleh PAN dan siapa calon kader yang akan ditugaskan menjadi pembantu Jokowi.
 

(AGA)

ALREINAMEDIA TV